Kepada teman-teman yang masih baru bermain TC, saya ingin sedikit berbagi pengetahuan. Soalnya sering sekali mereka yang baru bermain TC menanyakan hal-hal seperti berikut ini :

[1] Satu hari di TC berapa lama sih..?? << sering ditemui di penjara
[2] Nyogok polisi berapa banyak sih..?? << sering di temui di penjara
[3] Gimana sih cara naikin stamina...?? << sering di temui di puskot
[4] Ada ga rave yang aman..?? Soalnya gw digebuk terus neh sama si anu, si itu... << sering ditemui di RS

Ok, saya akan mencoba memberikan jawaban semampu saya yang semoga dapat membantu teman² TC Indo yang merasa membutuhkannya...

[1] Menurut yang saya ketahui, perbandingan waktu real (dunia nyata) dengan waktu di TC adalah 1 berbanding 4.
contoh : 1 detik real = 4 detik TC, 1 menit real = 4 menit TC, 1 jam real = 4 jam TC, 1 hari real = 4 hari TC, dst...

[2] Untuk menyogok polisi biar bisa kabur dari penjara, kita dapat mengalikan jumlah respek dengan 501.
contoh :
respek = 1000, maka kita sogok polisi dengan perhitungan 1000x501=$501.000,-
respek = 9999, maka kita sogok polisi dengan perhitungan 9999x501=$5.009.499,-
jika masih merasa ragu dengan perhitungan tersebut, untuk memastikan silahkan lebihkan sekitar $5.000,- atau $ 10.000,- << ini jika masih merasa belum benar² yakin.

[3] Ada beberapa cara untuk menaikkan stamina.
Pertama, kita dapat masuk ke rave pary / night club, kemudian membeli obat²-an.
Kedua, masuk rumah perek dan memakai lonte² yang disediakan.
Ketiga, menunggu stamina naik dengan sendirinya. Ingat..!! semangat mempengaruhi kecepatan bertambahnya stamina. Semangad yang "tinggi banged" akan lebih cepat menambah stamina daripada semangad yang "sangad Rendah"...

[4] Pada dasarnya, rave yang aman adalah rave milik pribadi.
Ketika resp kita masih kecil dari 200, cobalah mengumpulkan duid untuk membeli raveparty/nightclub dan membeli obat-obatan dari bandar narkoba terlebih dahulu. setinglah maksimal respek yang boleh memasuki rave tersebut tidak terlalu jauh dari respek kita. misal, respek kita 224, maka seting lah maksimal respek yg bisa masuk rave/nightclub kita 250. Memang cara ini akan merugikan kita di segi waktu dan duid, namun untuk keamanan cara ini dapat di pakai... Perhatian..!! Jangan pernah membuat rave/nightclub milik pribadi (yang akan dijadikan favorite) persis seperti nama char kita..!! usahakan membuatnya berbeda... Ini untuk menjaga keamanan kita (bukan untuk mencari keuntungan).

Semoga beberapa tips tersebut dapat membantu teman² yang merasa membutuhkan. Bagi teman² yang merasa sudah senior, saya bukan bermaksud untuk menyombongkan diri. Hanya berusaha ingin berbagi sesama newbie... Hidup TC Indo..!!